Manajemen Aston Inn Pandanaran Semarang saat mengunjungi Panti Asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan Mangunharjo. |
Semarang-Aston Inn Pandanaran Semarang memberikan sumbangan ke Panti Asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan Mangunharjo Semarang berupa sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula pasir dan telur seberat 278 kilogram.
Sebelumnya, Aston Inn Pandanaran Semarang juga mengundang anak-anak yatim piatu Panti Asuhan Baitussalam dan Darussaid untuk menginap gratis semalam di hotel yang terletak di Jalan Pandanaran Semarang itu.
General Manager Aston Inn Pandanaran Semarang Ibnoe Ichwan Chambali mengatakan pada bulan puasa tahun ini, pihaknya menggelar program 'Berlian Ramadan', yaitu kegiatan sosial dengan mengajak para karyawan ikut berbagi kepada sesama.
Ibnoe menjelaskan, manajemen tergerak berbagi untuk sesama yang membutuhkan dengan memberikan sumbangan sesuai kebutuhan.
"Bersama-sama kita menyambut Ramadan yang penuh berkah, dengan kemuliaan dan kebaikan. Melalui tema ini, kami ingin menyampaikan bahwa di bulan Ramadan marilah kita berlomba-lomba untuk mendapatkan keberkahan, kemuliaan serta kebaikan. Kami melakukannya melalui program kegiatan Berlian Ramadhan," kata Ibnoe.
Saat kunjungan ke Panti Asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan, diramaikan dengan pemberian hadiah kepada dua anak yatim piatu yang berani maju dan unjuk kemampuan. (K-08)
0 komentar:
Posting Komentar