Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Ganjar Pastikan Program Pengentasan Kemiskinan Ekstrem Berjalan Hingga ke Desa

Ganjar Pranowo
Gubernur Jateng

Semarang-Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terus menekan angka kemiskinan ekstrem, dan memastikan program tersebut dapat terlaksana dengan baik. Hal itu dikatakan saat berkunjung ke Banjarnegara, baru-baru ini.

Menurut Ganjar, pihaknya akan terus berupaya mengentaskan kemiskinan ekstrem di Jateng.

Ganjar menjelaskan, pemprov serius dalam penanganan kemiskinan ekstrem di Jateng.

Sejumlah program dari pemerintah pusat maupun daerah digabungkan, agar progresnya bisa lebih cepat.

"Setiap minggu kami evaluasi. Beberapa daerah yang masuk kategori miskin ekstrem, kami dorong agar melakukan percepatan. Mereka kan dorong melakukan pendataan, berapa RTLH, jamban, air, listrik, akses pekerjaan atau difabilitas yang ada. Siapa yang sudah dapat bantuan, siapa yang belum dan siapa yang harus dijamin negara tiap bulannya," kata Ganjar.

Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, saat ini pendataan sudah berjalan 100 persen dan intervensi juga sudah dilakukan tinggal percepatan.

Dirinya berharap, penurunan angka kemiskinan ekstrem dapat terwujud sebelum berakhir masa jabatannya sebagai gubernur Jateng.

"Memang kendalanya ya sumber anggaran yang terbatas. Tapi kita tidak boleh putus asa, masih ada Baznas, CSR dan filantropfi yang bisa kami optimalkan untuk melakukan percepatan," pungkasnya. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar