Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Sekda: Seluruh ASN Diarahkan Beli Telur Dari Peternak

Semarang-Sekda Jawa Tengah Sumarno mengeluarkan surat edaran yang ditujukan kepada seluruh aparatur sipil negara (ASN) di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota, untuk membeli telur dari para peternak secara langsung. Melalui Gerakan Peduli Peternak itu, diharapkan bisa membantu peternak yang mengalami kerugian karena harga telur jatuh. Pernyataan itu dikatakannya saat ditemui di kantornya, Senin (8/11).

Sumarno menjelaskan, saat ini harga telur di pasaran hanya Rp14 ribu per kilogram dan jauh dari harga acuan pemerintah sebesar Rp19 ribu-Rp21 ribu per kilogramnya. Karena harga telur turun, membuat peternak mengalami kerugian. 

Menurutnya, upaya Gerakan Peduli Peternak yang dilakukan seluruh ASN di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota se-Jateng akan membantu peternak tidak semakin merugi.

"Ini bentuk kepedulian dari Pemprov Jateng, bahwa kondisi sekarang kan harga telur lagi kurang bagus ya. Ya minimal sedikit banyak untuk membantu temen-temen peternak itu teratasi masalahnya. Kita juga bikin surat edaran ke bupati/wali kota untuk imbauan yang sama supaya semakin luaslah peran serta dari temen-temen ASN di kabupaten/kota. Nanti juga akan ada Hari Korpri dan sebagainya, rencana nanti juga bhakti sosial nanti membeli produk-produk di UMKM dan peternak," kata Sumarno.

Lebih lanjut Sumarno menjelaskan, khusus untuk pemesanan di lingkungan Pemprov Jateng sudah lebih dari lima ribu kilogram.  Pasokan telur diambil dari daerah-daerah sentra produksi telur, di antaranya adalah Kabupaten Karanganyar dan Boyolali serta Sukoharjo. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar