Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Ganjar: Kita Siapkan Skenario Vaksinasi Malam Hari

Ganjar Pranowo
Gubernur Jawa Tengah
    Semarang-Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta Dinas Kesehatan, agar menyiapkan skenario vaksinasi saat Ramadan. Skenario yang disiapkan itu, guna melayani masyarakat yang ingin melaksanakan vaksinasi malam atau setelah buka puasa.

    Ganjar menjelaskan, skenario vaksinasi malam hari juga disiapkan di 35 daerah tetapi pelaksanaannya tergantung jumlah vaksin yang tersedia. Pernyataan itu dikatakan, baru-baru ini.

    Menurutnya, skenario vaksinasi malam hari disiapkan dengan tujuan target vaksinasi terhadap lansia tetap bisa tercapai.

    "Dinkes lagi saya minta untuk menyiapkan skenario malem, tapi kalau yang mau siang ya enggak papa. Cuman itu tadi, kita masih bergantung banget sama vaksinnya. Teknisnya, biar teman-teman di dinkes yang menyiapkan," kata Ganjar.

    Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, Pemprov Jateng tetap menggelar pelaksanaan vaksinasi pada bulan Ramadan. Vaksinasi COVID-19 tidak hanya digelar pagi hingga sore, tapi juga malam hari. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar