Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Wimboh: OJK di Daerah Harus Bantu Peningkatan Ekonomi di Masa Pandemi

Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso (kiri) mendampingi
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X saat meresmikan kantor
OJK Yogyakarta, kemarin.
Semarang-Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso mengatakan pihaknya akan membantu setiap pemerintah daerah, dalam upaya peningkatan perekonomian masyarakat di masa pandemi. OJK juga akan berkontribusi dalam menggerakkan roda perekonomian daerah.

Wimboh menjelaskan, keberadaan OJK yang ada di berbagai daerah tidak hanya melakukan pengawasan terhadap industri keuangan saja. Peran OJK di daerah juga harus mampu berkontribusi, untuk menggerakkan roda perekonomian daerah. 

Menurutnya, pada masa pandemi ini diharapkan keberadaan OJK di daerah harus mampu menggerakkan sektor usaha. Terutama, para pelaku UMKM yang terdampak COVID-19.

"Jumlah totalnya adalah hampir Rp800 triliun. UMKM diberikan subsidi enam persen. UMKM yang di bawah Rp500 juta diberi subsidi tiga persen bulan pertama, dan tiga persen di bulan kedua. Untuk UMKM yang di atas Rp500 juta, subsidinya tiga persen di tiga bulan pertama dan dua persen di bulan kedua. Ini memberi ruang kepada UMKM yang direstruktur, untuk bangkit kembali. Bahkan, tambahan modal kerja akan dijamin oleh pemerintah," kata Wimboh di sela pembukaan Kantor OJK DIY, kemarin.

Lebih lanjut Wimboh menjelaskan, untuk mendorong peningkatan perekonomian daerah juga akan dilakukan melalui peningkatan akses keuangan masyarakat kecil. Yakni, dengan menginisiasi beberapa program strategis dalam menyediakan pembiayaan dan pendampingan bagi usaha mikro kecil.

"Keberadaan OJK yang ada di daerah, juga bisa berperan nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, kebijakan restrukturisasi yang dilakukan pemerintah akan dikawal dan diawasi sesuai target dan sasaran," pungkasnya. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar