Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Dinas Kelautan dan Perikanan Jateng Sumbang Olahan Ikan Untuk Tenaga Medis di RSUD Tugurejo

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Jateng Fendiawan Tiskiantoro
(tengah) ketika memberikan bantuan paket makanan olahan ikan ke
RSUD Tugurejo.
Semarang-Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Tengah Fendiawan Tiskiantoro mengatakan pihaknya menyerahkan bantuan paket olahan ikan kepada para tenaga medis di RSUD Tugurejo, belum lama ini. Tujuannya, agar para tenaga medis yang menangani pasien COVID-19 tercukupi asupan gizinya di tengah pandemi.

Fendiawan menjelaskan, total bantuan yang dibagikan itu ada 148 paket dan merupakan makanan olahan berbahan ikan.

Menurutnya, makan ikan olahan juga menjadi keharusan bagi para ibu hamil maupun anak-anak untuk mencegah stunting. Sehingga, program Indonesia Bebas Stunting bisa tercapai.

"Kita memberikan paket bantuan kepada tenaga paramedis, yang ada di RSUD Tugurejo ini. Total yang kita berikan bantuan sebanyak 148 paket. Ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada tenaga paramedis, yang merupakan garda terakhir mungkin ya dalam penanganan COVID-19. Mudah-mudahan, bantuan kami ini dapat memberikan dukungan moril bagi keluarga para tenaga medis yang ada di rumah melalui konsumsi ikan. Ikan ini bisa meningkatkan imunitas dan gizi," kata Fendiawan, belum lama ini.

Lebih lanjut Fendiawan menjelaskan, konsumsi makan ikan di masyarakat memang harus ditingkatkan meskipun saat ini sedang mewabah COVID-19. Sebab, secara statistik tingkat kesadaran masyarakat Jateng mengonsumsi ikan masih rendah bila dibanding standar nasional. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar