Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Tol Solo-Ngawi Lulus Uji Laik Operasi dan Siap Dioperasionalkan

Gerbang Tol Sragen, merupakan salah satu gerbang tol di tol Solo-Ngawi
yang sudah diuji laik operasi. 
Solo-Ruas tol Solo-Ngawi akan siap operasional. Hal itu berdasarkan surat dari Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, yang menyatakan jalan tol Solo-Ngawi (seksi Kartasura-Sragen) laik operasi dan bisa dioperasionalkan sebagai jalan tol.

Dikutip dari rilis yang diterima kilas9.comDirektur Utama
PT Jasamarga Solo Ngawi David Wijayatno mengatakan jalan tol yang tergabung dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) tersebut, akan dioperasiokan secara fungsional menjelang pelaksanaan arus mudik dan balik Lebaran 2018.

Menurutnya, meski baru sdbatas tol fungsional namun pelaksanaannya tetap menunggu arahan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. 

David menjelaskan, dengan fungsionalnya tol Solo-Ngawi seksi Kartasurya-Sragen maka akan memudahkan pemudik melintas dari Jakarta menuju Jawa Timur. 

"Dukungan infrastruktur jalan tol Solo-Ngawi, akan menjadi salah satu upaya dalam memecah masalah transportasi darat dan konektivitas baru. Hal ini bisa berdampak positif bagi ekonomi kawasan secara umum," kata David. 

Lebih lanjut David menjelaskan, jalan tol Solo-Ngawi memiliki panjang 90,25 kilometer. Jalan tol Solo-Ngawi mempunyai lima gerbang tol. Yakni GT Kartasura (Ngasem), GT Solo (Klodran), GT Karanganyar (Kebakkramat), GT Sragen (Pungkruk) dan GT Ngawi (Kota Ngawi).

"Untuk memermudah masyarakat dalam mengakses jalan tol, kami sudah persiapkan simpang susun di GT Bandara Adi Soemarmo Boyolali, GTl Purwodadi dan GT Sragen Timur," tandasnya. (K-08) 


Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar